Informasi Penting

Alat Pengukur Kadar Air Beton & Bahan Bangunan MCT-2

Alat Pengukur Kadar Air Beton & Bahan Bangunan MCT-2

Kualitas dari suatu bangunan tahap paling penting adalah beton yang merupakan suatu campuran yang terdiri dari pasir, kerikil, batu pecah, atau agregat-agregat lain yang dicampur menjadi satu dengan suatu pasta yang terbuat dari semen dan air membentuk suatu massa mirip-batuan. Terkadang, satu atau lebih bahan aditif ditambahkan untuk menghasilkan beton dengan karakteristik tertentu, seperti kemudahan pengerjaan (workability), durabilitas, dan waktu pengerasan. Seperti substansi-substansi mirip batuan lainnya, beton memiliki kuat tekan yang tinggi dan kuat tarik yang sangat rendah, Untuk pengujian kekuatan beton bisa menggunakan hammer tester. Beton bertulang adalah suatu kombinasi antara beton dan baja dimana tulangan baja berfungsi menyediakan kuat tarik yang tidak dimiliki beton.

Oleh karena itu faktor yang mempengaruhi kualitas beton diantaranya adalah pembebanan, suhu, korosi pada tulangan dan campuran sewaktu pembuatan yaitu campuran air yang terlalu banyak. Anda disini bisa mengetahui untuk pengujian kadar air pada beton menggunakan alat ukur kadar air beton type MCT-2, Alat ini diaplikasikan untuk mengetahui kadar air yang terdapat pada beton, rendering cat, instalasi lantai, konstruksi lantai, bangunan, pemeriksaan kebocoran dan perbaikan rumah, membersihkan cerobong asap, dekorasi indoor dan outdoor dan industri lainnya yang memerlukan pengukuran kelembaban yang cepat, seperti pengukuran kelembaban dinding, lantai semen, dinding keramik, marmer, papan gipsum, dll.

Moisture meter ini mirip seperti alat pengukur kelembaban kadar air tekstil dengan type MCT-1 anda bisa lihat disini, Secara bentuk dan warna alat moisture meter tersebut sama persis akan tetapi berbeda penggunaan, Berikut spesifikasi alat uji kadar air beton type MCT2 ;

Spesifikasi Concrete Moisture Meter MCT-2 :

  • Rentang pengujian kadar air : 0 ~ 40%
  • Suhu : -5 ~ + 60
  • Keakurasian: ± 0,5%
  • Response time: 1 detik
  • Cara display: 3 ½ bit layar LCD digital
  • Scanning kedalaman gelombang elektromagnetik: 50mm
  • Gear shift: 0 ~ 10
  • Power supply: 9V (tipe 6F22)
  • Volume: 160 × 60 × 27mm
  • Berat : sekitar 200g

Tentang Bondan Sdr

Waktu Seperti Sungai tidak bisa disentuh air yang sama untuk kedua kalinya, Maka berbuatlah kebaikan dan Kejujuran selagi waktu masih ada.

Permintaan Penawaran

Segera lakukan permintaan penawaran sekarang juga untuk mendapatkan harga khusus!

    Nama Anda (wajib)

    Nama Perusahaan

    Email (wajib)

    Nomor handphone (wajib)

    Pesan Anda / Produk yang diminta (wajib)

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *